Cara Kerja Affiliate Marketing dan Kelebihannya

  
cara kerja affiliate marketing

Menghasilkan uang dari internet menjadi tren bagi masyarakat di zaman modern saat ini. Ada banyak cara yang bisa dilakukan seperti menjadi Youtuber, Blogger yang daftar Google AdSense, Freelance design website, penulis freelance, dan termasuk ikut program affiliate marketing. Salah satu cara mendapatkan uang dari internet yang akan dibahas kali ini adalah program afiliasi. Bagaimana prosedur atau cara kerja affiliate marketing? Berikut penjelasan lengkap dibawah beserta kelebihannya.

Penjelasan Cara Kerja Affiliate Marketing

Sebenarnya apa itu affiliate marketing? Yaitu sebuah teknik pemasaran yang dilakukan individu untuk mempromosikan atau memasarkan produk orang lain melalui link yang tersedia di website pemasar. Affiliate marketing sangat mudah ditemukan dalam kehidupan sehari-hari. Contohnya saat seseorang membutuhkan obat herbal pengusir jerawat, maka orang tersebut akan mencarinya di Google. Website yang menjelaskan tentang obat jerawat itu biasanya akan menampilkan link untuk mengunjungi halaman pembelian produk.

Nah itulah yang dimaksud dengan affiliate marketing. Saat ini ada banyak sekali perusahaan atau online shop yang membuka program affiliate marketing untuk meningkatkan penjualan produknya. Cara kerja affiliate marketing sangat mudah. Hal pertama yang dilakukan adalah mencari produk berkualitas yang sekiranya akan disukai oleh banyak orang. Pemasar juga bisa memilih produk yang dikuasainya hingga saat mempromosikan produk itu tidak terlalu susah.

Selanjutnya daftarkanlah diri ke perusahaan yang membuka program afiliasi atau disebut juga dengan vendor. Setelah form pendaftaran diterima maka perusahaan akan membagikan link afiliasi yang akan digunakan untuk mempromosikan barang tersebut. Letakanlah link tersebut di situs web atau media lainnya yang bisa digunakan untuk pemasaran.  Apabila produk terjual melalui link yang disematkan maka pemasar akan mendapatkan komisi yang telah disepakati oleh kedua belah pihak.

Kelebihan Bisnis Affiliate Marketing

Bisnis Afiliasi banyak digemari oleh masyarakat karena dapat memberikan keuntungan berkali-kali lipat dari bisnis online yang lain. Contohnya seperti bisnis dropship dan bisnis reseller. Banyak orang yang menyamai bahwa bisnis afiliasi sama dengan system dropship. Memang keduanya mirip namun tidak sama. Sistem dropship mendapatkan keuntungan dari harga barang yang dinaikkan sedangkan bisnis afiliasi mendapatkan penghasilan dari komisi penjualan barang. Dibawah ini ada kelebihan bisnis Affiliate Marketing yang dapat diketahui.

1. Prosedur Kerja yang Mudah Dipahami

Bisnis afiliasi memiliki prosedur kerja yang hampir mirip semuanya. Perbedaannya mungkin hanya terletak pada persentase komisi yang diberi perusahaan. Secara garis besarnya, cara kerja bisnis afiliasi adalah menjual produk orang lain melalui link atau banner yang tersedia di website pemasar. Lalu jika penjualan berasal dari link pemasar maka individu yang memasarkan produk tersebut akan menerima komisi dari perusahaan.

2. Tidak Ada Biaya Produksi

Kelebihan ikut program afiliasi salah satunya adalah tidak direpotkan dengan biaya produksi. Perusahaan yang membuka program afiliasi yang menanggung biaya produksi barang mulai dari biaya bahan bakunya atau biaya pabrik. Bisnis lain mungkin harus mengeluarkan dana besar untuk memulainya sedangkan bisnis afiliasi sama sekali tidak ada. Jika ada mungkin tergantung system perusahaan. Beberapa perusahaan menerima affiliate dengan persyaratan harus membeli produk tersebut.

3. Bekerja di Rumah

Semua orang bercita-cita untuk bekerja di rumah. Nah, bisnis afiliasi bisa dijadikan solusi untuk memenuhi cita-cita tersebut. Bisnis ini bisa dijalankan dimana saja pemasar inginkan termasuk rumah. Bagi para ibu rumah tangga yang sering berdiam diri di rumah dan ingin meringankan tugas suami dalam mencari nafkah maka bisa mulai berbisnis afiliasi. Pemasar bahkan dapat menghasilkan banyak uang saat sedang tidur. Itulah kelebihan dari bisnis afiliasi.

4. Jam Bekerja Fleksibel

Pegawai kantoran biasanya memiliki jam kerja sedangkan bisnis afiliasi ini tidak. Jam bekerja yang fleksibel adalah salah satu kelebihan dari bisnis afiliasi. Pemasar dapat bekerja kapan saja dan mendapatkan keleluasan untuk mengatur jam kerja. Tidak terikat jam kerja mengurangi stress saat bekerja. Jika pemasar sudah merasa cukup dalam bekerja, pekerjaan bisa dihentikan dan rehatlah sesudah itu.

5. Praktis

Kelebihan bisnis afiliasi sangat banyak salah satunya adalah praktis. Apa yang dimaksud dengan praktis? Artinya adalah mudah. Bisnis ini tidak memerlukan tenaga yang berlebihan. Kerja dari pemasar hanyalah menampilkan link di website pemasar itu sendiri sembari menjelaskan produk-produk yang akan dipasarkan. Pemasar tidak perlu membantu pengiriman barang atau men-stok barang karena semua hal tersebut dilimpahkan kepada perusahaan.

Di luar negeri bisnis afiliasi sudah menghasilkan keuntungan berjuta-juta rupiah. Di zaman yang serba online ini harus dijadikan kesempatan untuk menghasilkan uang. Sebab segalanya sudah dipermudah dengan adanya internet. Nah itulah penjelasan mengenai cara kerja affiliate marketing dan kelebihan bisnis afiliasi. Semoga artikel ini dapat membantu semua orang yang kurang paham tentang bisnis afiliasi.