Sudah Coba Belum? 6 Menu Makanan Khas Sunda Terpopuler

  
Menu Makanan Khas Sunda

Tentu sudah tidak asing lagi jika berbicara mengenai betapa banyaknya suku di Indonesia dengan makanan khasnya masing-masing. Salah satu diantaranya adalah suku Sunda yang tinggal di bagian barat pulau jawa atau biasa disebut dengan Jawa Barat. Masyarakat Sunda memiliki beragam jenis menu makanan khas sunda yang enak dan terkenal dimana-mana, contohnya adalah seblak.

Ciri khas dari makanan khas sunda adalah bisa dilihat dari bahannya yang segar dan rasa yang ringan dilidah. Makanan khas sunda juga kebanyakan cocok di lidah banyak orang, bahkan orang asing sekalipun. Dibawah ini akan dibagikan 6 menu makanan khas sunda paling populer.

1. Nasi Tutug Oncom

Dinamakan nasi tutug oncom karena nasi tutug oncom berarti nasi yang dicampur atau ditumbuk bersama dengan oncom. Nasi tutug oncom merupakan makanan yang sudah merakyat bagi masyarakat Sunda. Bisa dibilang menu makanan khas sunda ini merupakan masakan rumahan di daerah Jawa Barat.

Nasi tutug oncom biasanya disajikan dengan tahu, tempe goreng dan berbagai masakan ayam. Lebih enak lagi jika nasi tutug oncom dimakan dalam keadaan hangat dan ditambah sambal terasi. Perpaduan yang sempurna.

2. Cimol, Cireng, Cilok

Menu makanan khas sunda selanjutnya adalah cimol, cireng, dan cilok. Siapa yang tidak kenal ketiga makanan ini? Bahkan bisa dibilang jika ketiga makanan ini sudah menjadi jajanan masyarakat Indonesia terutama di daerah Jawa.

Ketiganya merupakan jajanan yang sama-sama berbahan dasar aci atau tepung tapioka, hanya berbeda pada proses pembuatan saja. Jika cimol merupakan aci digemol, cireng adalah aci digoreng, dan cilok adalah aci yang dicolok.

3. Karedok

Jika Jawa Tengah punya pecel, maka Jawa Barat punya karedok. Sebenarnya pecel dan karedok hampir sama, hanya saja jika pada pecel sayurnya direbus, pada karedok sayurnya masih mentah. Tentu masakan ini pastinya sangat segar dan cocok sekali dimakan untuk sarapan.

Nama lain dari karedok adalah lotek atah atau lotek mentah. Penyajian dari karedok juga biasanya didampingi dengan tempe, tahu, dan kerupuk. Sayur yang digunakan dalam karedok biasanya ada buncis, terong, timun, dan tauge.

4. Nasi Liwet Sunda

Ada 2 daerah yang mempunyai makanan khas nasi liwet yaitu Solo dan Sunda. Keduanya berbeda pada bahan tambahan yang dimasukkan dalam nasi. Nasi liwet dari Solo, bahan tambahan yang digunakan adalah santan untuk membuat rasa gurih. Sedangkan nasi liwet dari Sunda bahan yang digunakan adalah campuran rempah-rempah untuk menambah rasa gurih.

Nasi liwet sangat enak jika disajikan dengan lauk seperti ikan asin, sambal, dan lalapan. Nasi liwet biasanya disajikan ketika ada perayaan di desa dan dimakan bersama-sama dalam satu alas makan. Saat penyajiannya juga biasanya masih diletakkan dalam wadahnya agar tetap hangat.

5. Batagor

Batagor merupakan menu makanan khas Sunda selanjutnya yang juga sudah populer di kalangan masyarakat Indonesia. Tidak sulit untuk menemukan batagor di pinggir jalan. Batagor sendiri merupakan bakso tahu yang digoreng lalu disiram menggunakan kuah kacang dan diberi saus kecap maupun pedas.

Biasanya batagor dijual oleh pedagang-pedagang kecil di depan sekolah. Bahan baku utama dari batagor adalah ikan tenggiri, telur, dan tepung yang dibalut dengan kulit pangsit lalu digoreng kering. Tetapi, batagor yang dijual para pedagang kecil, biasanya hanya berupa tahu yang dibalut tepung lalu digoreng.

6. Seblak

Bagi pecinta rasa pedas, seblak menjadi makanan yang pas untuk dinikmati. Seblak merupakan makanan khas Sunda yang terbuat dari kerupuk yang direbus bersamaan dengan bumbu pedas khas seblak.

Makanan ini mulai popular beberapa tahun terakhir. Seiring dengan hal tersebut, seblak juga mengalami inovasi dari waktu ke waktu. Seblak yang tadinya hanya berisikan kerupuk dan sayur, sekarang sudah berisi topping yang bermacam-macam seperti sosis, mie,dll.

Itulah 6 menu makanan khas sunda paling populer dan terkenal di masyarakat Indonesia. Sebenarnya masih ada banyak sekali jenis makanan lain. Akan tetapi, 6 menu tersebut sudah mewakili menu makanan khas sunda terpopuler. Bagi yang belum pernah coba, yuk segera mencoba!