Game Offline PC Terbaik 2019 Yang Seru

  
Game offline pc terbaik

Bermain game merupakan hal yang sangat seru dan menyenangkan. Bagi seorang gamer, game sudah seperti kebutuhan pokok yang harus dipenuhi tidak terkecuali game offline. Banyak jenis game yang tersedia di Konsol Switch, PS, dan XBOX, namun tidak hanya tersedia di konsol, game juga bisa di PC. Beragam game offline PC terbaik yang bisa didownload dan dimainkan.

Game-game offline yang hadir dari tahun ke tahun semakin mengalami kemajuan dalam segi grafis maupun fitur-fiturnya. Semua fitur pada game offline di PC tidak kalah dengan game online yang akan memberi sensasi luar biasa saat bermain. Bagi gamer yang suka bermain game-game offline bisa menyimak daftar game offline PC terbaik berikut ini.

1. Sid Meier’s Civilization VI: Gathering Storm

Sid Meier’s Civilization VI: Gathering Storm merupakan seri terbaru dari Civilization VI yang baru-baru dirilis. Game offline PC terbaik yang satu ini menawarkan keseruan pemain dalam membangun kota yang terlihat nyata.

Dalam game ini, pemain akan dihadapkan dengan bencana alam yang akan merusak kota. Kota yang rusak inilah yang akan pemain bangun kembali dengan 8 peradaban serta 9 pemimpin kota yang dapat dipilih oleh pemain. Game ini cocok untuk PC dengan kapasitas 4 GB RAM.

2. Metro Exodus

Game dengan genre post-apocaliptic ini baru dirilis pada Februari tahun ini dan bisa masuk dalam daftar game offline favorit para gamer. Metro Exodus adalah sekuel terbaru dari kisah sebelumnya dengan karakter utama yang sama yaitu Artyom.

Artyom akan bertarung melawan monster yang telah berevolusi akibat nuklir dan para pemberontak. Inilah tantangan utama yang akan dihadapi pemain dalam game ini. Game ini dapat diinstal di PC dengan kapasitas RAM 8 GB.

3. Sekiro: Shadows Die Twice

Sekiro: Shadows Die Twice merupakan keluaran yang sama dengan perusahaan developer Dark Soul dan Bloodborne. Dalam game ini pemain akan berperan sebagai ninja yang bersenjata samurai yang akan bertarung dengan musuh jahat.

Pemain akan beradu kekuatan dengan musuh berkekuatan kecil hingga bos besar yang memiliki karakteristik tersendiri. Banyak fitur yang menunjang skill player dalam game dengan efek yang keren. Untuk memainkannya, kapasitas RAM PC minimal harus 8 GB.

4. Assasin’s Creed Odyssey

Berbeda dengan seri sebelumnya yaitu Assasin’s Creed, game offline PC terbaik Assasin’s Creed Odyssey menampilkan latar belakang di Yunani Kuno. Pemain akan diajak untuk menyebrang ke dimensi masa lalu di Yunani dan mengubah takdir di tempat tersebut.

5. Shadow of The Tomb Rider

Game ini adalah seri ketiga dari Tomb Rider, Shadow of The Tomb Rider memiliki fitur yang lebih baik lagi. Lara sebagai tokoh utama dalam game memiliki skill yang semakin baik dari seri sebelumnya melalui fitur yang dapat dipilih.

Shadow of The Tomb Rider menceritakan kisah Lara yang melakukan perbuatan yang menimbulkan malapetaka bagi dunia. Game ini memiliki ukuran 50 GB dengan RAM PC minimal 8 GB untuk bisa memainkan game ini.

6. Wolfenstein II: The New Colossus

Game offline PC terbaik berikutnya adalah Wolfenstein II: The New Colssus yang merupakan seri terbari dari Wolfenstein. Game ini mengusung tema kuno yang berlatar di Amerika pada tahun 1961. Pemain akan berperan sebagai BJ Blazkowicz.

Sebagai BJ Blazkowicz, pemain akan diajak untuk berperang melawan Nazi untuk mencapai revolusi Amerika kedua. Gamer harus memiliki kapasitas PC sebesar 8 GB RAM karena game ini sendiri memiliki ukuran data sebesar 55 GB.

Game offline PC terbaik tersebut dapat dimainkan di PC masing-masing. Game-game di atas memiliki tampilan grafis yang luar biasa yang sama dengan game-game yang ada di konsol. Bagi gamer yang sangat gemar bermain game, maka game tersebut sangat wajib ada dalam etalase game di laptop.