Kelebihan Hero Khaleed ML Terbaru, Apa Saja?

  
kelebihan hero khaleed ml terbaru

Belum lama ini Mobile Legends kembali mengeluarkan hero terbaru yang diberi nama Khaleed. Hero ini merupakan salah satu hero petarung setelah Khufra dan Esmeralda yang datang dari Timur Tengah. Ada kemungkinan bahwa ketiga hero ini memiliki keterkaitan antara satu dengan yang lainnya. Nah, bagi pemain yang sangat penasaran dengan statistik hero serta apa saja kelebihan hero Khaleed ml terbaru ini, berikut adalah sederet informasinya.

Statistik Hero

Sama dengan hero fighter lainnya, hero Khaleed memiliki tingkatan durability yang tinggi apabila dibandingkan dengan hero lainnya. Pemain dapat mengetahui bahwa Khaleed memiliki skill yang menjadikannya mampu mengalahkan serangan musuh seperti memperbaiki HP, mengurangi serangan balik dari musuh, serta mampu bertahan dari crowd control musuhnya.

Tidak sampai disitu saja, Khaleed juga diketahui dilengkapi persentase offense yang tinggi dibanding hero lainnya. Khaleed dapat menciptakan serangan balik yang kuat dengan memanfaatkan beberapa skill serta basic attack-nya. Hal ini sangat memungkinkan bagi Khaleed untuk memanfaatkan item serangan balik seperti Endless Battle.

Meskipun dilengkapi segudang kelebihan yang sudah dijelaskan di atas, tentu saja Khaleed tetap memiliki sedikit kekurangan yang mungkin berpengaruh bagi pemain di Mobile Legends, yaitu penggunaan hero ini terbilang cukup sulit. Pemain harus menguasai skill hero Khaleed agar mampu mengendalikannya dengan benar. 

Skill Hero

Khaleed merupakan hero role fighter terbaru yang langsung menjadi perbincangan hangat di kalangan pemain Mobile Legends. Bagaimana tidak, skill yang dimiliki hero ini tidak main-main. Ia mampu mengurangi kecepatan perpindahan musuhnya sehingga dapat dengan mudah dikalahkan. Tidak hanya itu saja, hero khaleed ini memiliki setidaknya 5 skill yang dapat mematikan lawan. 

1. Sand Walk (Skill Pasif) 

Sand Walk (Skill Pasif) merupakan kelebihan hero Khaleed ml terbaru. Ketika bergerak, Khaleed akan mengumpulkan Dessert Power hingga penuh kemudian meluncur diatas pasir. Secara otomatis, ia dapat meningkatkan kecepatan perpindahan dan menambah kekuatan basic attack kemudian berlari menuju target. Musuh akan terkena gelombang badai pasir yang diangkat oleh Khaleed. Sementara itu Khaleed akan mendapatkan kecepatan perpindahan di area genangan pasir, dan musuh-musuhnya akan terkena dampak berupa efek slow saat melewati genangan pasir tersebut.

2. Desert Tornado (Skill 1)

Khaleed mampu menembakkan pisau pasir yang dapat memberikan serangan balik kepada musuh di sekitarnya. Setelah mengenai sasaran, Khaleed kemudian melompat ke arah yang akan dituju dan kembali menembakkan pisau pasir hingga 5 kali. 

3. Quicksand Guard (Skill 2)

Skill pasir hisap dapat membantu Khaleed melindungi dirinya dari serangan musuh, menambah kekuatan HP dan memperkuat Power Desert serta memudahkan serangan balik yang didapat dari musuh. Kemudian gerakan musuh akan diperlambat menggunakan Quicksand yang berada di bawah kaki Khaleed.

4. Raging Sandstorm (Skill Ultimate)

Kelebihan hero Khaled ml terbaru selanjutnya adalah dapat memunculkan badai pasir serta bergerak ke tempat yang diinginkan, kebal dari crowd control, serta mendorong musuh dan memberikan damage yang sangat kuat. Khaleed juga dapat mengguncangkan tanah saat telah mencapai target dan target akan terkena efek stun. 

Nah demikianlah sederet pembahasan mengenai kelebihan hero Khaleed ml terbaru pada Mobile Legends. Apabila dilihat dari penjelasan skill-nya, hero Khaled termasuk dalam hero petarung yang harus diperhitungkan sebab mampu mengurangi kecepatan perpindahan gerak lawannya dengan cepat dalam lingkup area yang luas. Sehingga apabila digunakan dalam mode team fight, hero Khaleed akan menjadi penghambat kemenangan.