7 Aplikasi Pembukuan Keuangan Yang Handal  

  
aplikasi pembukuan keuangan

Pembukuan bisa jadi masalah yang kecil atau besar bagi suatu perusahaan. Tetapi satu hal yang tetap sama, pembukuan adalah masalah rumit. Sehingga dibutuhkan ahli akuntansi untuk merapikannya. Jika tidak terlalu ahli, maka disarankan menggunakan aplikasi pembukuan keuangan yang handal. Meskipun dalam bentuk yang sedikit berbeda penggunaan aplikasi dapat membantu para amatir merapikan kebutuhan akuntansinya.

Aplikasi pembukuan modern telah menawarkan banyak fungsi yang melampaui ranah pembukuan keuangan aktual. Dalam kebanyakan kasus, penggunaan aplikasi ini sangat mudah dan intuitif untuk digunakan, sehingga siapapun dapat menjadi ahli otodidak tanpa pengetahuan pembukuan yang mendalam. Lalu apa saja aplikasi terbaik yang sekiranya layak dipilih? Di sini akan dibahas mengenai 6 aplikasi yang patut dipertimbangkan.

1. Lexoffice

Lexoffice adalah perangkat lunak akuntansi berbasis cloud untuk UMKM dan freelancer. Mudah digunakan juga menawarkan berbagai fungsi. Sebagai contoh, aplikasi pembukuan ini mendukung pengenalan teks otomatis pada penerimaan dan perencanaan likuiditas. Aplikasi dapat juga membuat laporan laba rugi untuk keperluan analisis. Ada fitur menarik, misalnya koneksi ke toko online, juga deskripsi perbandingan berkaitan dengan tarif serta pelaporan akuntansinya.

2. Sevdesk

Aplikasi berbasis cloud Sevdesk juga dapat dioperasikan secara intuitif oleh penggunanya. Ada varian di mana yang mengunduhnya dapat beralih layanan dari online ke offline dengan mudah, jika perlu. Aplikasi ini dapat melakukan scan pada tanda terima perusahaan melalui pemindaian foto. Aplikasi pembukuan ini juga memungkinkan dibentuknya cost center yang berbeda, misalnya alokasi berbeda untuk suatu seksi, atau suatu proyek tertentu.

3. Sage 50

Sage 50 cocok untuk UMKM, perusahaan yang lebih kecil dan akuntabel. Kisaran fungsi tergantung pada versi yang diunduh. Perangkat lunak pembukuan ini juga memungkinkan pencatatan terhadap banyak klien, juga dapat disesuaikan secara individual dengan kebutuhan perusahaan melalui fungsi tambahan. Jika perlu, aplikasi ini juga dapat menggabungkan diri atau berbagi data dengan produk perangkat lunak komersial lainnya yang dikembangkan oleh provider Sage.com.

4. MonKey Office

MonKey Office merupakan aplikasi pembukuan keuangan yang gratis dan handal. Aplikasi ini memungkinkan kasir untuk mencatat semua setoran juga penarikan. Aplikasi ini juga memungkinkan pencatatan hutang dagang dan piutang dagang. Dengan demikian handal dalam mengendalikan keluar masuk barang-barang. Untuk pajak, aplikasi ini mesti di setting agar sesuai dengan perpajakan yang berlaku di Indonesia. Fitur penanganan dokumennya juga sangat baik.

5. Microsoft Dynamics NAV

Microsoft juga menawarkan aplikasi pembukuan mereka yang dinamakan Dynamics NAV. Aplikasi ini sangat bermanfaat terutama untuk perusahaan kecil dan menengah, juga kompatibel dengan sistem windows (pembaruan otomatis). Pelanggan juga bisa dipasok data melalui berbagai mitra Microsoft, yang berarti bahwa aplikasi ini tersebut dapat integral kepada beberapa industri. Microsoft memberikan versi trial sebelum penggunanya tertarik untuk berlangganan langsung.

6. DATEV

Orang Jerman dikenal rapi dan ketat dalam masalah pembukuan. Oleh karena itu tercipta aplikasi DATEV yang kini menjadi salah satu aplikasi solutif pada masalah akuntansi. Aplikasi ini termasuk aplikasi yang populer di Jerman, dan ditujukan terutama untuk konsultan pajak. Aplikasi DATEV kini mendunia, dan menawarkan fungsi-fungsi pembukuan yang kompleks. Bahkan dengan fitur kuantitatif yang lengkap  perangkat ini sering jadi role model bagi provider perangkat lunak lain.

7. GnuCash

GnuCash adalah program gratis di bawah Lisensi Publik Umum. Ini berjalan dengan berbagai sistem operasi, seperti Windows, Mac OS atau Linux. Selain pembukuan, program ini menawarkan beberapa fungsi manajemen keuangan yang juga menarik bagi pengguna pribadi. Aplikasi ini juga menawarkan template akun yang sesuai untuk pelbagai sistem keuangan. Melakukan fungsi penyelia supplier, pelanggan, pembuatan faktur, jadwal pemesanan hingga pada  evaluasi bisnis (laporan juga diagram).

Beberapa provider ada yang memberikan aplikasi pembukuan mereka untuk diuji secara gratis. Jika sudah nyaman maka tidak ada salahnya membeli produk aplikasi pembukuan keuangan versi berbayar. Karena fungsi yang diberikan aplikasi berbayar tidak terbatas seperti versi trial.