Wow! Inilah Hp Terkecil Di Dunia Yang Memiliki Fitur Canggih

  
Hp Terkecil Di Dunia

Pernahkan terpikir untuk memiliki hp terkecil di dunia? Mungkin terdengar lucu dan mungkin saja hal ini tak berguna. Namun ternyata ada smartphone yang terbilang sangat kecil bahkan seukuran kartu atm. Produsen ponsel pintar ternyata punya cara unik untuk menarik perhatian pengguna dengan menghadirkan serangkaian ponsel lucu dan imut. Nah, buat yang penasaran, berikut ini deretan ponsel mungil di dunia :

1. Jelly

Ponsel mini yang pertama bernama Jellly. Sebuah produsen smartphone yakni Unihertz menghadirkan ponsel mini yang hanya memiliki lebar layar sekitar 2,45 inch. Ponsel ini telah dilengkapi dengan prosesor Quad Core 1.1, RAM 1gb dan system android 7.0 Nougat.

Uniknya lagi Jelly telah mendukung akses 4G dan resolusi kamera yang juga cukup mumpuni serta kapasitas baterai 950 mAh. Harga ponsel ini dibandrol sekitar 900 ribuan. Tak ketinggalan ponsel ini juga telah dilengkapi dengan fitur GPS. Meski mungil namun ponsel ini sangat bermanfaat bukan?

2. Jelly Pro

Unihertz ternyata tak hanya mengeluarkan versi Jelly nya saja. Kini produsen smartphone ini juga menghadirkan versi lain yakni Jelly Pro. Tak jauh berbeda dengan versi sebelumnya, layar yang ditampilkan ponsel ini juga sekitar 2,45 inch. Kapasitas baterai juga sama yakni 950 mAh.

Begitu juga dengan prosesornya yakni Quad Core 1.1 dan dilengkapi sistem android 7.0 Nougat. Namun yang membedakan adalah RAM dan ROM nya saja yakni 1gb dan 16gb. Bicara mengenai kualitas kamera, Jelly Pro tak jauh berbeda dengan versi Jelly nya. Untuk harga, ponsel ini dibandrol sekitar 1 jutaan di pasaran.

3. Posh Mobile Micro X S240

Hp terkecil di dunia juga tersemat pada Posh Mobile Micro X S240. Ponsel ini merupakan salah satu ponsel mungil yang memiliki fitur lengkap layaknya ponsel berukuran besar. Lebar layarnya hanya sekitar 2,4 inch. Sedangkan RAM yang dimiliki yakn 512MB dan telah menggunakan system android 4.4 Kitkat.

Dilengkapi juga dengan kamera depan dan belakang. Untuk kamera belakang beresolusi 2 Megapixel dan untuk kamera depannya masih menggunakan fitur VGA. Ponsel ini memiliki kapasitas baterai 650mAh dan sudah didukung dengan jaringan 4G LTE. Bicara soal harga, Posh Mobile Micro ini dibandrol sekitar 1,2 jutaan.

4. Vphone S8

Ponsel kecil yang mungkin bisa menarik perhatian sobat ada Vphone S8. Ya, sangat kecil memang, ponsel ini hanya memiliki layar sekitar 1,54 inch dan beratnya sendiri hanya 30 gram saja. Meski begitu, Vphone S8 telah dilengkapi dengan prosesor OS Android Mediatek MTK 2502. Tak hanya itu, ponsel ini memiliki RAM 64MB dan ROM 128MB. Namun smartphone ini hanya didukung jaringan 2G. harganya di pasaran ditafsir sekitar 300 ribuan.

5. Soyes 6S

Ponsel terakhir yang juga memiliki ukuran mini adalah Soyes 6S. Hadir dengan tampilan yang stylish, ponsel ini dilengkapi dengan beberapa fitur yang tak jauh beda dengan ponsel besar umumnya dan menggunakan prosesor Mediatek Dua Core. 

Terdapat pula fitur bluetooth, MP3 Player, front camera dan banyak lainnya. Namun sayangnya, ponsel ini belum didukung dengan jaringan 4G. Adapun harganya di pasaran dibandrol sekitar 900 ribuan. Harga ini dinilai cukup mahal melihat spesifikasinya.

Perkembangan teknologi kini semakin beragam, hal ini dibuktikan dengan munculnya hp terkecil di dunia yang berhasil diciptakan. Melihat spesifikasinya memang tak jauh berbeda dengan ponsel pada umumnya. Hanya saja ada sensasi tersendiri bagi orang yang menyukai ponsel berukuran mini ini. Semoga bisa menambah pengetahuan baru ya!!!