Inilah Daftar Makanan Paling Sehat Di Dunia

  
makanan paling sehat

Memiliki badan yang sehat dan bugar tentu didapat dari olahraga yang cukup serta mengkonsumsi makanan yang sehat. Jadi, meskipun olahraga rutin dilakukan tetapi masalah makanan tidak diperhatikan tentu juga gampang terkena penyakit. Berikut daftar makanan paling sehat bahkan sangat populer di berbagai belahan dunia.

1. Dark Chocolate

Coklat hitam atau dark chocolate merupakan makanan yang paling banyak penggemarnya di dunia karena rasanya yang manis dan kadang pahit. Berbeda dengan coklat lainnya, dark chocolate kaya akan manfaat bagi kesehatan tubuh manusia.

Seperti, meningkatkan fungsi otak, meningkatkan nutrisi tubuh, menaikkan kolesterol baik, menurunkan tekanan darah, dan masih banyak lagi. Selain itu, dapat pula meningkatkan suasana hati menjadi bagus serta menurunkan resiko depresi.

2. Almond

Almond merupakan salah satu jenis kacang yang populer di dunia. Negara yang menghasilkan kacang almond terbanyak di seluruh dunia adalah California. Beberapa manfaat yang diperoleh ketika mengkonsumsi kacang almond adalah memiliki kandungan nutrisi yang baik, kaya akan aktioksidan. Kemudian mengandung vitamin E yang tinggi, mengontrol gula darah, menurunkan tekanan darah, menurunkan kolesterol, serta baik untuk menurunkan berat badan.

3. Apel

Buah satu ini cukup populer di berbagai belahan dunia termasuk Indonesia. Apel memiliki beberapa manfaat untuk kesehatan tubuh karena sangat disukai oleh orang-orang dari berbagai kalangan. Manfaat yang perlu diketahui adalah dapat mencegah penyakit stroke, membantu menurunkan berat badan, dapat memelihara kesehatan jantung. Kemudian meningkatkan kinerja otak, baik untuk pengidap diabetes, dan mampu melawan penyakit kanker.

4. Alpukat

Buah alpukat ini memiliki nilai gizi yang sangat tinggi. Dan mengkonsumsi buah ini dapat dilakukan setiap hari. Berikut manfaat buah alpukat bagi kesehatan, yaitu dapat menurunkan kolesterol, mengandung lebih banyak kalium dibandingkan dengan buah pisang. Kemudian dapat mengatasi kanker, memiliki banyak serat sehingga bagus untuk program diet, dan dapat meningkatkan penerapan antioksidan.

5. Salmon

Makanan paling sehat selanjutnya yaitu ikan salmon. Di belahan dunia manapun pasti sudah mengetahui keutamaan dan manfaat dari ikan ini. Memiliki kandungan gizi yang sangat tinggi dan tidak diragukan lagi oleh banyak orang.

Manfaat dari ikan salmon ini antara lain melindungi kesehatan otak, menjadi sumber omega 3 yang baik, kaya akan protein. Selain itu, dapat mengontrol berat badan, tinggi potassium, rendah lemak, mengandung antioksidan dan menghangatkan tubuh.

6. Bawang Putih

Keutamaan bawang putih ternyata tidak hanya sebagai penambah cita rasa pada makanan tetapi lebih dari itu mempunyai segudang manfaat. Yaitu meringankan sakit gigi, mencegah kanker paru, dapat menurunkan resiko kanker, dapat mengatur gula darah.

Kemudian dapat mengatur ritme jantung, terhindar dari penyakit kardiovaskular, mencegah flu, mengatasi infeksi jamur, dan dapat menurunkan tekanan darah. Tentu masih banyak lagi manfaat yang terdapat dari bawang putih ini.

7. Pisang

Buah pisang sangat bermanfaat bagi tubuh manusia dan dapat dikonsumsi setiap hari. Selain memiliki rasa yang lezat, harganya pun juga murah dan mudah di dapat. Kandungan pada buah pisang yaitu kaya akan serat, antioksidan, serta vitamin yang baik bagi tubuh.

Manfaat bagi kesehatan yaitu sebagai penyeimbang gula darah, meningkatkan kesehatan pencernaan, dapat membantu menurunkan berat badan, dan mendukung kesehatan jantung. Selain itu, untuk mencegah asma dan dapat menjaga daya ingat pada otak.

8. Kentang

Kentang menjadi makanan paling sehat di dunia yang dapat diolah menjadi beragam menu seperti sop, kentang goring di restaurant, donat, dan lain sebagainya. Mengandung nutrisi seperti vitamin A, B-Kompleks, C, hingga asam folat sehingga sangat baik bagi tubuh manusia. Manfaatnya adalah dapat membantu mengurangi berat badan, menjaga fungsi jantung dengan baik, mengatasi kulit kering. Dan membantu mengelola nutrisi menjadi energi.

9. Bayam

Bayam merupakan salah satu jenis sayuran yang menjalar ke berbagai penjuru dunia. Memiliki nama latin Amaranthus L yang berasal dari Amerika Tropik. Sangat aman dikonsumsi mulai dari anak-anak hingga dewasa. Manfaat ketika mengkonsumsi ini adalah dapat menjaga kesehatan mata, mengatasi sembelit, mencegah diabetes, melancarkan sirkulasi darah. Kemudian mencegah penuaan dini. Mendetoks racun dalam tubuh, dan mampu menangkal  radikal bebas. Dan masih banyak lagi manfaat yang terdapat pada sayuran ini.

Itulah beberapa daftar makanan paling sehat di dunia yang mudah untuk didapatkan termasuk negara Indonesia. Tentu sebelum mengkonsumsi perlu adanya mengenali kesehatan tubuh terlebih dahulu. Biasanya, di setiap makanan memang memiliki manfaat yang baik bagi tubuh, namun juga terdapat kelemahan bagi tubuh manusia itu sendiri. Jadi, kenali dulu kebutuhan nutrisi sebelum mengkonsumsinya.