Tips Liburan Ke Jogja Bagi Pemula Agar Tetap Aman

  
Tips Liburan Ke Jogja Bagi Pemula

Ingin menghabiskan waktu weekend di daerah yang terkenal dengan Gudeg sebagai makanan khasnya, tapi takut tersesat dan hilang arah? Jangan khawatir, kini ada beberapa tips liburan ke Jogja bagi pemula agar tetap aman dan selamat sampai kembali pulang.

Keistimewaan Jogja Sebagai Daerah Wisata

Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) bukan lagi menjadi rahasia umum bahwa wilayahnya terkenal dengan kota seribu kenangan. Bahkan saking istimewanya, penyair ulung asal Indonesia bernama Joko Pinurbo pernah mendeklarasikan puisi, kurang lebih penggalannya begini: “Jogja terbuat dari rindu, pulang dan angkringan”

Setiap orang yang baru pertama kali menginjakkan kaki di Jogja pasti enggan untuk pulang. Nuansa keindahannya baik pagi atau malam tetap sama terasa penuh kedamaian. Apalagi di pusat malioboro, kota tua dan masih banyak lagi.

Keistimewaan yang dimiliki Jogja seperti sudah terpatri sejak daerah tersebut didirikan dan diresmikan. Bahkan tidak sedikit para pasangan pengantin baru menghabiskan bulan madu di Daerah Istimewa Yogyakarta tersebut.

Tidak hanya itu, para wisatawan lokal hingga mancanegara juga tiada habis berdatangan di daerah tersebut untuk menikmati beragam pesona alamnya. Ada banyak destinasi wisata indah yang tentu saja membuat pengunjungnya merasa betah berlama-lama dan enggan pulang.

Beberapa Tips Liburan Ke Jogja Agar Tetap Aman

Seiring berjalannya waktu yang disertai dengan kemudahan transportasi, membuat Daerah Istimewa Yogyakarta tersebut semakin banyak dikunjungi wisatawan. Mulai dari usia muda hingga tua berduyun-duyun menyempatkan waktu luang demi bisa datang ke sana.

Namun ternyata sangat perlu diperhatikan bahwa bagi yang baru saja menjejakkan kaki di Yogya, harus disertai pendampingan. Mengapa? Karena jalanannya sangat rumit diingat bagi pendatang baru. Untuk menghindari ketersesatan tersebut sebaiknya simak beberapa tips liburan ke Jogja bagi pemula berikut:

1. Jaga Komunikasi dengan Teman atau Rombongan

Membicarakan rencana berlibur dengan teman atau rombongan adalah tips inti untuk pergi ke Jogja bagi pemula. Dengan melakukan hal ini maka bisa meminimalisir timbulnya kesalahpaham yang bisa mengakibatkan pembatalan keberangkatan.

Apalagi jika tempat tinggal memiliki jarak yang cukup jauh, jangan sampai saat ditengah perjalanan terjadi kerancuan atau percekcokan. Terbukalah mengenai segala hal yang dirasa mengganjal kepada semua anggota agar bisa dicari solusinya bersama-sama.

2. Menentukan Jadwal

Tips berikutnya adalah dengan menentukan jadwal yang telah disepakati bersama. Sebaiknya jadwalkan jauh-jauh hari paling tidak sebulan sebelumnya. Mengapa hal ini perlu dilakukan? karena agar bisa melihat peluang ketersediaan tiket apabila menggunakan transportasi umum.

Tidak hanya itu, dengan menentukan jadwal sebulan sebelum keberangkatan, nantinya bisa lebih mematangkan pilihan mengenai tempat menginap atau lokasi tujuan. Sehingga tidak terjadi kebingungan setelah berada di sana.

3. Pertimbangkan Pendapat Setiap Orang

Jika hendak berlibur ke Jogja ada baiknya jika terlebih dahulu perbanyak meminta saran kepada orang yang lebih dahulu mengerti situasinya. Hal ini diperlukan sebagai upaya pencegahan dari berbagai kejadian diluar dugaan, sehingga agar tetap aman.

Tidak hanya itu, mempertimbangkan pendapat setiap anggota dalam kelompok juga sangat diperlukan saat hendak bepergian jauh. Jangan sampai mengedepankan ego masing-masing hingga mengabaikan keinginan lainnya.

4. Persiapkan Barang Bawaan Secukupnya, Termasuk Obat-Obatan

Tips agar tetap aman berlibur ke Jogja yang banyak tidak diketahui orang adalah sebaiknya jangan terlalu berlebihan dalam membawa barang bawaan. Mengapa? karena hal tersebut akan memperumit perjalanan dan bisa-bisa tertinggal di penginapan.

Selain itu, persiapkan juga obat-obatan penting sebagai bentuk mewaspadai diri sendiri dan teman-teman. bilamana terjadi kejadian tidak terduga. Seperti misalnya mabuk saat perjalanan, terpeleset, pingsan atau lain sebagainya.

5. Jangan Sampai Memisahkan Diri Dari Rombongan

Salah satu kejadian yang bisa merusak jadwal berlibur adalah apabila ada seorang anggota memisahkan diri dari rombongan. Baik itu karena masalah pribadi atau hanya untuk sekedar melihat-lihat. Sangat disarankan agar tetap bersama dengan rombongan guna menghindari kehilangan teman satu sama lain.

Itulah serangkaian tips liburan ke jogja bagi pemula agar tetap aman. Kunci penting yang dapat diambil adalah sebisa mungkin selalu jaga solidaritas dan jangan sampai mengedepankan ego masing-masing. Tetap waspada dan selamat berlibur.