Cara Memulai Bisnis Properti Untuk Pemula Yang Baru Belajar

  
Cara memulai bisnis properti

Bisnis properti merupakan bisnis yang paling banyak digandrungi oleh masyarakat saat ini. Hal ini disebabkan oleh beberapa hal diantaranya keuntungan yang banyak, serta cara memulai bisnis properti ternyata mudah. Bahkan bisnis ini bisa dilakukan tanpa keluar modal sedikitpun karena biasanya bisnis ini lebih mengemukakan kemampuan pemasaran. Lalu bagaimana cara memulainya? Simak di bawah.

1. Membulatkan Niat

Sebagai calon pebisnis hal pertama yang harus dimiliki olehnya ternyata bukanlah modal, melainkan niat yang kuat. Dengan niat yang sudah bulat serta tekad yang kuat diharapkan pebisnis tidak akan melakukan usahanya setengah-setengah ataupun mundur di tengah jalan. Hal ini dikarenakan proses dari bisnis itu tidak selamanya mudah sehingga dibutuhkan mental yang kuat.

2. Memilih Jenis Properti Apa yang Ingin Dijual

Karena ingin menjadi pebisnis properti, maka lebih baik jika sebelumnya ditentukan dulu jenis properti apa yang ingin ditawarkan. Sebenarnya tidak masalah jika ingin menjadi alih disegala bidang properti hanya saja hasil yang didapatkan biasanya akan lebih maksimal jika seseorang tersebut fokus. Karena dengan fokus ini seseorang bisa lebih mencurahkan usahanya secara maksimal.

3. Membuat Portofolio Diri

Setelah mengetahui jenis properti apa yang ingin dikhususkan maka seorang pebisnis bisa mulai menyusun portofolio sesuai dengan properti yang dijualnya. Misalkan seseorang tersebut ingin menjual tanah, maka masukkan beberapa foto tanah yang memang pernah dijual. Atau kalau belum berpengalaman sama sekali susunlah portofolio yang berisikan kecakapan diri dalam hal berjualan.

4. Mencari Calon Penjual

Selesai menyusun portofolio mulailah untuk mencari calon penjual yang memang sedang menjual properti yang dimilikinya. Cara mencari calon penjual ini sangat mudah apalagi di era digital sampai sekarang. Cukup lihat saja iklan di situs jual beli properti dan pilihlah calon penjual yang kira-kira sesuai dengan kemampuan, dan memang jenis properti yang dikuasai.

5. Menawarkan Kerja Sama

Bila sudah mendapatkan calon penjual yang tepat mulailah membangun komunikasi dengan orang tersebut. Tawarkan kelebihan mengapa harus bekerja sama dalam hal penjualan propertinya. Berikan juga gambaran bagaimana cara yang bisa dilakukan agar properti bisa cepat laku terjual. Bahas juga masalah pembagian komisi yang masih bisa ditawar, dll.

6. Mulai Mencari Pasar

Cara memulai bisnis properti yang keenam adalah mulai mencari pasar. Saat sudah mendapatkan penjual, maka mulailah untuk mencari pasar yang tepat sebagai tempat untuk menawarkan propertinya. Seperti jika ingin menjual tanah, bisa ditawarkan ke pengusaha yang memang sedang mencari tanah untuk lokasi kantornya, dll. Pandai-pandailah dalam mencari pasar yang tepat ini.

7. Rajin Melihat Informasi

Sembari rutin mencari pasar, ada baiknya sempatkan juga untuk melihat informasi terkait perkembangan bisnis properti. Perhatikan grafiknya apakah sedang naik atau turun. Lihat juga bagaimana potensi penjualan dan pembelian properti, apakah sudah sesuai dengan target atau belum. Dengan melihat informasi diharapkan pebisnis bisa memiliki beragam cara untuk mencapai targetnya.

8. Melakukan Kegiatan Promosi

Terakhir adalah melakukan kegiatan promosi ditengah-tengah penawarkan. Tawarkan promo-promo menarik seperti cashback, atau hadiah langsung yang kiranya dapat menarik perhatian masyarakat. Jangan pernah malas juga untuk memanfaatkan penggunaan sosial media secara optimal saat melakukan kegiatan promosi ini.

Ternyata benar bukan bahwa cara memulai bisnis properti dari nol ini sangat mudah. Semuanya hampir tanpa modal karena memang disini lebih mengandalkan keahlian berbicara. Jadi setelah membaca informasi ini, jangan lagi merasa ragu bila hendak terjun ke bisnis properti. Karena jika bukan sekarang lalu kapan lagi. Selamat berbisnis.