Metode Pengukuran Kepuasan Pelanggan, Apa Saja?

  
metode pengukuran kepuasan pelanggan

Dalam menjalankan bisnis tentunya sangat erat dengan para pelanggan. Produk yang dijual akan menarik minat konsumen. Jika pelanggan membelinya berkali-kali, bisa jadi puas dengan produk tersebut. Untuk mengetahuinya diperlukan metode pengukuran kepuasan pelanggan.

Metode pengukuran kepuasan pelanggan yaitu bagaimana cara pemilik usaha mengetahui penilaian pelanggan terhadap produk. Hal tersebut perlu dilakukan agar perusahaan bisa mengevaluasi kekurangan yang dapat diketahui melalui metode ini. Adapun beberapa metode yang bisa dijadikan referensi diantaranya :

1. Media Kotak Saran

Untuk mengetahui penilaian produk dari pelanggan, perlu menyediakan kotak saran. Setiap setelah membeli produk, sediakan kertas dan bolpoin untuk menulis penilaian. Dalam kotak tersebut pelanggan boleh mengutarakan keluh kesah atau kekurangan produk,tempat, ataupun pelayanan yang didapatkan.

Setelah menulisnya, pelanggan bisa memasukkan kertas tersebut ke dalam kotak yang sudah disediakan. Pemilik usaha bisa mengecek kotak saran seminggu sekali atau setiap hari tergantung keinginan masing-masing. Dari tulisan-tulisan pelanggan di kotak tersebut, keluhan dan kekurangan wajib untuk ditandai. Hal itu supaya perusahaan bisa mengevaluasi baik dari produk maupun karyawan.

2. Rating Produk

Pemilik usaha bisa memberikan selembar kertas berisi penilaian rating produk. Kertas tersebut berisi deskripsi penilaian dan dicantumkan skala 1-4 yang berarti kurang setuju-sangat setuju.Pelanggan bisa mencentang di antara nomor-nomor tersebut sesuai penilaian diri sendiri.

Setelah selesai menuliskan, bisa ditinggalkan di meja untuk diambil karyawan atau dimasukkan ke kotak yang telah disediakan. Selain menggunakan metode manual, pemilik usaha juga bisa menggunakan cara online. Cara ini terbilang cukup mudah dan cepat. Pemilik usaha bisa membuat aplikasi atau google form yang berisi pernyataan tentang penilaian kepuasan pelanggan. Sama halnya dengan metode manual, adapun skala penilaian dalam cara ini.

3. Metode Survei Pelanggan

Untuk mengetahui metode pengukuran kepuasan pelanggan paling umum adalah melakukan survei. Survei di sini maksudnya bertanya langsung kepada pelanggan setelah membeli produk. Karyawan bisa menyiapkan beberapa pertanyaan untuk ditanyakan kepada pelanggan.

Perlu juga menyiapkan kertas untuk mendata penilaian kepuasan tersebut. Sebaiknya jangan terlalu banyak bertanya atau jangan menggunakan pertanyaan yang panjang, cukup yang singkat dan jelas saja. Hal itu agar pelanggan tidak bosan dan enjoy untuk memberi penilaian produk kepada karyawan. Metode bertanya langsung kepada pelanggan memang memerlukan waktu yang cukup lama karena harus bertanya satu per satu.

4. Analisis Pembelian Pelanggan

Analisis pembelian bisa dibilang sangat efektif untuk mengukur kepuasan konsumen. Metode ini dilakukan dengan mendata nama konsumen dan berapa kali konsumen tersebut membeli produk di tempat ini.

Jika pelanggan melakukan pembelian lebih dari tiga kali, bisa dikatakan pelanggan sangat puas dengan produk yang dijual. Sebaliknya, Jika hanya satu kali saja membeli dan tidak pernah kembali lagi, pelanggan tersebut kemungkinan tidak puas dengan produk yang disediakan.

5. Jasa Mystery Shopping

Mystery shopping atau biasa disebut dengan ghost shopping termasuk metode penilaian kepuasan yang efektif. Metode ini melibatkan orang yang bertugas menyamar sebagai pembeli. Orang-orang ini akan berinteraksi dengan pelanggan lain dan membahas tentang produk yang dijual.

Dengan demikian, akan dengan mudah memperoleh informasi langsung kepada pelanggan mengenai kepuasan dari produk yang dibeli. Banyak pemilik usaha menerapkan metode ini karena bisa dikatakan cukup efektif dan tidak diketahui oleh para pelanggan.

Beberapa cara di atas bisa diterapkan mulai sekarang. Pilihlah metode yang efektif dan sistematis agar bisa dengan mudah menganalisis kepuasan pelanggan terhadap produk yang dibeli. Selain itu, bisa juga menerapkan metode lebih dari satu agar bisa berjalan maksimal.