Saat ini bisnis laundry menjadi salah satu usaha yang sangat menjanjikan. Penghasilan yang diperoleh pun cukup banyak melihat banyaknya masyarakat yang lebih memilih menggunakan jasa laundry dari pada mencuci sendiri. Modal bisnis laundry yang terbilang kecil membuat usaha ini semakin menjamur.
Modal bisnis laundry tidak hanya berupa nilai anggaran saja, tetapi juga beberapa keahlian dalam bidang laundry. Jika hanya dilihat anggarannya saja, biaya yang dikeluarkan tidaklah terlalu banyak. Begitu pula keahlian yang dibutuhkan cukup mudah dipelajari.
Target Pasar Bisnis Laundry
Salah satu target pasar yang sangat menjanjikan dari bisnis ini adalah anak kost. Kesibukan anak kost sebagai pekerja ataupun pelajar terkadang membuat kegiatan mencuci terasa begitu berat. Jasa laundry merupakan salah satu jenis usaha yang tinggi peminat.
Aktifitas yang sibuk serta banyaknya penduduk setiap tahunnya membuat kegiatan mencuci terasa berat. Misalnya pada mahasiswa yang berkuliah, pekerja yang selalu pulang sore, dan pasangan yang baru saja menikah. Pakaian kotor yang menumpuk semakin membuat seseorang menjadi malas mencuci, maka laundry adalah jawabannya.
Perkiraan Modal Bisnis Laundry
Modal merupakan faktor penting saat membuka sebuah usaha. Hal tersebut tentu berlaku bagi bisnis laundry juga. Modal tersebut digunakan untuk berbagai keperluan, mulai dari menyewa tempat, membeli mesin cuci, hingga membeli perlengkapan lainnya. Berikut adalah rincian biayanya :
Biaya Penyewaan Tempat
Salah satu contohnya adalah saat menyewa lokasi untuk membuka usaha. Lokasi yang strategis menjadi faktor penting dalam pembukaan usaha. Sayangnya lokasi yang strategis biasanya berharga lebih mahal.
Oleh sebab itu, sebelum memilih sebuah lokasi pastikan harga yang dikeluarkan sesuai dengan keuntungan. Misalnya biaya penyewaan tempat usaha di sekitar kampus bisa mencapai 10 jutaan per tahun.
Pembelian Mesin Cuci
Saat terdapat berbagai jenis mesin cuci yang dijual di pasaran. Bahkan terdapat beberapa produsen yang mengeluarkan mesin cuci khusus untuk usaha. Pemilihan mesin cuci juga penting untuk diperhatikan. Mesin cuci khusus usaha akan memiliki kapasitas yang lebih besar daripada mesin cuci untuk rumah tangga.
Usahakan untuk membeli mesin yang berbeda antara mesin cuci dan mesin pengering. Hal ini untuk meminimalisir kerusakan. Meski memiliki harga yang lebih mahal tapi daya tahannya juga jauh lebih baik. Mesin cuci berkapasitas besar biasanya dijual dengan harga sekitar 3-5 jutaan, sedangkan mesin pengeringnya sekitar 4 jutaan.
Pembelian Setrika, Timbangan, dan Perlengkapan Lain
Estimasi biaya untuk perlengkapan lain juga harus diperhitungkan. Tak sedikit orang yang menggunakan jasa laundry tidak hanya untuk mencuci, tetapi juga menyetrika. Sedangkan timbangan dapat digunakan untuk melihat berat pakaian. Hal ini karena dalam bisnis laundry menggunakan hitungan kiloan untuk menetapkan harganya.
Estimasi biayanya adalah sekitar 500 ribu untuk setrika, 300 ribu untuk timbangan, dan 900 ribu untuk perlengkapan lainnya. Perlengkapan lain tersebut bisa berupa keranjang, gantungan baju, penjepit, sikat, dan ember cucian.
Biaya Tambahan Lainnya
Biaya tambahan ini bisa digunakan untuk membeli detergen dan pewangi. Pilihlah deterjen dan pewangi yang khusus digunakan untuk laundry. Selain harganya lebih murah kualitasnya pun juga bagus. Biaya yang dibutuhkan untuk membeli pewangi dan detergen pun hanya sekitar 400 sampai 500 ribu saja.
Selain itu biaya tambahan lain yang perlu disiapkan sebagai modal bisnis laundry adalah biaya promosi. Promosi dapat berupa pembuatan poster banner dan sebagainya. Estimasi biayanya pun hanya sekitar 200 ribu saja.
Berdasarkan perkiraan modal bisnis laundry di atas biaya yang dikeluarkan tak sampai 30 jutaan. Biaya tersebut tentunya sudah termasuk listrik dan biaya operasional lainnya. Melihat banyaknya peminat jasa laundry, keuntungan yang dicapai pun dapat berlipat ganda.