Ini Ternyata Keutamaan dari Sholat Tarawih

  
keutamaan dari sholat tarawih

Keutamaan dari sholat tarawih sangat dibutuhkan oleh umat islam. Sebab pahala yang didapatkan darinya sangat besar. Oleh karena itu Rasulullah juga melaksanakan sholat tarawih setiap malam di bulan ramadhan.

Bagi umat islam yang ingin tahu apa saja keutamaan sholat tarawih maka berikut ini akan dijelaskan detailnya. Silahkan disimak lalu jadikan motivasi beribadah supaya lebih rajin untuk menjalankannya. Ini dia keutamaan yang dimaksud:

1. Diampuni Dosanya yang Telah Lalu

Keutamaan yang pertama adalah manusia yang menjalankannya akan mendapatkan pengampunan dosa. Utamanya dosa-dosa yang telah dilakukan dan yang belum bertobat oleh si pelakunya.

Hal ini diisyaratkan oleh nabi dalam hadist-nya yang menjelaskan tentang manusia yang dosa lampaunya diampuni karena sholat tarawih. Syaratnya hanya harus beriman serta memiliki hati yang ikhlas.

2. Cerminan Rasa Cinta Kepada Rasullullah

Umat islam yang mengaku cinta kepada Rasulullah pasti menjalankan segala sunah-nya. Termasuk sunah melaksanakan sholat tarawih di bulan yang paling mulia yaitu bulan suci ramadhan.

Jika diri sudah dianggap pencinta Rasulullah tentu kelak tidak akan kesulitan untuk mendapatkan syafaat beliau. Maka dari itu siapapun yang ingin dinaungi syafaat manusia pilihan tersebut kerjakan sholat tarawih dengan khusyuk’ dan istikamah.

3. Pahalanya Seperti Sholat Semalam Penuh

Jika umat islam melaksanakan sholat tarawih dengan khusyu’ sama saja telah mendirikan sholat malam semalam suntuk. Betapa besar pahala yang tentunya didapatkan oleh umat islam hanya karena sholat tarawih.

Tak hanya itu jika sholat tarawih dilaksanakan secara berjamaah juga bakal mendapatkan pahala sholat jamaah. Yang ukurannya dua puluh tujuh kali lipat dibandingkan sholat sendirian.

4. Mendapatkan Malam Lailatul Qadar saat Sedang Sholat Tarawih

Tidak ada dalilnya kalau dengan sholat tarawih bisa mendatangkan malam Lailatul Qadar. Akan tetapi alangkah indahnya jika umat islam menyongsong malam mulia tersebut saat sedang melaksanakan sholat tarawih.

Maka dari itu jika ingin menjadi insan terpilih di atas jaga sholat tarawih dari sejak malam pertama ramadhan hingga menjelang idul fitri. Pasti akan menjumpai malam yang lebih baik dari 1000 bulan ini yang memang terjadi pada saat bulan ramadhan.

5. Menghilangkan Racun di Dalam Tubuh

Keutamaan dari sholat tarawih yang kelima ini tidak ada kaitannya dengan spiritualitas tetapi identik dengan kesehatan tubuh. Sebab sholat tarawih sendiri merupakan ibadah yang didalamnya ada gerakan-gerakan yang dilakukan berulang-ulang.

Gerakan inilah yang sejatinya bisa melakukan pembakaran didalam tubuh sehingga detox tidak bisa bersarang. Maka dari itu silahkan berbuka dengan menu apapun namun jangan lupa untuk sholat tarawih. Ini agar makanan tersebut tidak membahayakan tubuh.

6. Untuk Mendekatkan Diri Kepada Allah

Bisa dikatakan saat bulan puasa sholat tarawih adalah aktifitas mendekatkan diri kepada Allah yang akhir di malam itu. Sebelum tiba masuk waktu sahur untuk kembali beribadah mendapatkan ridhoNya.

Maka dari itu jangan tinggalkan sholat tarawih sekalipun hanya ibadah sunnah. Bahkan ada beberapa ulama yang menganggap kalau sholat tarawih adalah sunah yang sangat dianjurkan.

7. Bisa Mendapatkan Fadhilah yang Luar Biasa

Fadilah adalah manfaat sholat tarawih yang dilakukan dengan khusyuk. Salah satu Fadilah yang dimaksud adalah dosa kedua orang tua mendapatkan ampunan, mendapatkan pahala haji mabrur, mendapatkan ganjaran seperti membaca seluruh kitab Allah dan selainnya.

Manfaat ini akan diberikan bagi umat yang menjalankan sholat tarawih dari awal ramadhan sampai menjelang idul fitri tanpa bolong. Sebab fadilah tersebut diberikan secara berbeda di setiap malam ramadhan.

Keutamaan dari sholat tarawih sangat banyak. Maka dari itu laksanakan dengan senang hati dan ikhlas. Sekadar saran jangan berbuka terlalu banyak agar kegiatan ibadah ini bisa dijalankan dengan nyaman.