7 Cara Mengatasi Stress Saat Hamil

  
cara mengatasi stress saat hamil

Mengandung menjadi kebahagiaan untuk pasangan suami istri yang baru menikah. Adanya kehamilan juga menjadi hal yang membutuhkan perhatian ekstra, terutama keadaan psikis ibu hamil yang sering berubah-ubah dan terkadang mengalami stress. Kali ini akan dibahas beberapa cara mengatasi stress saat hamil yang banyak sekali wanita mengalaminya.

Sebagai suami, menjaga kesehatan ibu hamil tentu saja menjadi tugas utama disamping tugas mencari nafkah. Ibu hamil sering kali mengalami perubahan emosi yang tidak stabil, perubahan fisik serta perubahan hormon kerap membuat ibu hamil tiba-tiba mengalami stress.

Kehamilan merupakan anugerah terbesar yang diberikan Tuhan. Kehamilan menjadi momen yang sangat ditunggu-tunggu terutama bagi pasangan yang baru menikah. Untuk  para suami  tidak perlu cemas dan khawatir. Stress yang dialami oleh ibu hamil dapat diatasi melalui beberapa hal yang akan diulas dalam artikel ini, diantaranya :

1. Memiliki Waktu Istirahat yang Cukup

Hal pertama yang harus dilakukan oleh ibu hamil untuk mengurangi stress adalah melakukan istirahat yang cukup. Istirahat yang cukup dipercaya dapat mengatasi ibu hamil dalam menghilangkan stress sekaligus mencegah terjadinya keguguran pada janin. Istirahat yang cukup juga sangat dianjurkan oleh beberapa dokter terlebih saat usia hamil sudah mulai menginjak usia 23 minggu.

2. Mengkonsumsi Makanan yang Bergizi

Selain melakukan istirahat yang cukup, langkah berikutnya yang dapat ibu hamil lakukan untuk mengatasi stress pada ibu hamil yakni mengkonsumsi makanan yang bergizi. Pemenuhan kebutuhan nutrisi yang bergizi menjadikan tekanan darah stabil.

Ini akan s membuat janin merasa nyaman. Adapun beberapa makanan yang baik untuk dikonsumsi oleh ibu hamil diantaranya, kacang hijau, ikan salmon, buah-buahan segar, yoghurt, serta memperbanyak minum air putih.

3. Melakukan Olahraga Rutin

Olahraga selain bermanfaat untuk semua orang, ternyata merupakan salah satu cara mengatasi stress saat hamil. Melakukan olahraga secara rutin dapat membantu mengatasi sekaligus menghilangkan stress yang dialami oleh ibu hamil. Olahraga yang dapat dilakukan oleh ibu hamil meliputi jalan kaki, senam kehamilan, yoga , dan olahraga ringan yang lainnya.

4. Curhat dan Konsultasi dengan Pasangan

Stress yang dialami oleh ibu hamil juga sering kali terjadi karena ibu hamil membutuhkan sosok seseorang yang mau mendengar keluh kesahnya. Berbicara dengan pasangan dapat membantu mengatasi stress yang dialami oleh ibu hamil. Ibu hamil dapat menjadikan pasangannya sebagai teman curhat untuk menghilangkan rasa cemas dan khawatir yang berlebihan terhadap janin yang dikandungnya.

5. Mengatur Pola Kegiatan Sehari-hari

Untuk ibu hamil yang masih bekerja, faktor pekerjaan juga kerap menjadi penyebab utama stress yang dialami oleh ibu hamil. Sebaiknya ibu hamil dapat mengatur pola kegiatan sehari-hari dengan teratur.

Ibu hamil yang bekerja kerap mengalami tingkat stress berlebih dibanding ibu hamil yang tidak bekerja. Jadi bagi para calon ibu yang masih bekerja, mulailah mengatur pola kegiatan sehari-hari dengan baik.

6. Menjaga Kesehatan tubuh

Cra mengatasi stress saat hamil berikutnya yakni menjaga kesehatan tubuh. Ibu hamil dapat melakukan pijat hamil untuk menjaga kesehatan tubuh setelah trimester pertama. Selain itu ibu hamil sangat dianjurkan untuk menghirup udara yang segar setiap harinya. Menghirup udara segar dapat membantu ibu hamil menjadi lebih fit dan bahagia sehingga dapat mengurangi tingkat stress yang dialami.

7. Mengikuti Komunitas Kehamilan

Cara mengatasi stress saat hamil terakhir yang dapat  dilakukan untuk mengatasi stress pada ibu hamil yakni dengan mengikuti suatu komunitas. Bergabung dengan komunitas ibu hamil dapat membantu ibu hamil dalam mengatasi stress, ibu hamil dapat bertukar pikiran dan mendapatkan ilmu baru seputar kehamilan.

Demikianlah beberapa tips atau cara mengatasi stress saat hamil yang dapat dijadikan referensi untuk mengatasi stress yang dialami saat hamil. Semua dapat dilakukan dengan sangat mudah. Selamat mencoba semoga bermanfaat.