Kuliner Malam Menteng Yang Nikmat Harga Murah

  
kuliner malam menteng

Menikmati suasana malam hari bersama sahabat dan saudara di kota Menteng memang menjadi spot andalan di Jakarta yang tidak boleh dilewatkan. Apalagi tempat ini nyaman dan tentram dan kawasan khas ala anak muda. Tenang saja, walaupun ini terkenal lumayan elite, kuliner malam menteng dengan harga terjangkau bisa dicari. Tinggal pilih apa yang dimau. Berikut referensinya:

1. Nasi Goreng Gondrong

Kuliner malam menteng pertama yang nikmat dan menggairahkan adalah nasi goreng pedas gila banget ala pak gondrong. Disebut gila karena rasa cabenya yang cetar sekali dan pedas sehingga mempunyai level. Makanan ini laris di Medsos dan akan membuat semua kembali lagi berkunjung jika sudah mencobanya. Pokoknya gak boleh ketinggalan dan harus coba.

2. Soto Betawi Pak Yus

Selanjutnya, kuliner malam menteng kedua adalah Soto Betawi Pak Yus. Yang mana ini merupakan soto paling enak dan khas asli bumbu rempah Jakarta. Selain itu, pada potongan dagingnya sangat empuk dan legit bersama siraman kuah susu segar yang aduhai lezatnya. Ditambah acar dan bawang gorsng hanya 40.000 sudah puas menikmatinya.

3. Pempek Palembang Putih

Bagi pecinta makanan cemilan palembang jangan takut tidak bisa mencicipi lezatnya menu yang satu ini. Dengan kuahnya yang peda manis dan gurih nikmat, pas banget jika disantap ketika malam hari sebagai teman ngobrol menikmati indahnya malam di Menteng. Kuliner malam menteng ini harganya sangat murah dan tidak tertandingi pokoknya.

4. Rujak Buah Jangkung

Kalau yang ingin segar-segar untuk menikmati kuliner malam menteng ada pojokan buah segar yang menjual rujak buah yang memiliki sensasi nikmat dan luar biasa. Rujak ini berada di pinggir jalan kota Menteng. Ada jambu, nanas, kedondong, mentimun, dan lainnya ditambah lelehan kuah kacang manis pedas super nikmat akan membuat dahaga segar.

5. Sate Ayam Pak Heri

Buat pecinta kuliner sate jangan takut tidak bisa menikmati lezatnya daging ayam sate nan empuk saat berkunjung ke sini. Diantara kuliner malam Menteng yang berjejer terdapat sate maknyus nan lezat bernama Sate Ayaka Pak Heri. Sensasi kuah kacang yang gurih ditabur irisan bawang goreng semakin membuat hidangan benar-benar menggoda banget.

6. Ayam Malaya Armem

Setelah itu warung makan yang membuat siapa saja akan merasa tergugah dan selera adalah ayam malaya armen. Ini juga merupakan kuliner malam menteng yang tidak boleh dilewatkan. Dengan harga seporsi 20000. Keunikan dari menu ini adalah mempunyai karakteristik ayam diselimuti tepung yang khas. Ditambah suasana tempat yang nyaman sekali.

7. Tanpopo BBQ Jakarta

Kuliner malam menteng selanjutnya yang khas ala Nusantara adalah warung western ala Jepang bernama Tanpopo BBQ Jakarta yang khas dimiliki oleh negara Sakura. Warung ini menghasilkan beberapa makanan-makanan lezat seperti Ramen Gyudon, dan Udon. Selain itu, pada restoran ini terkenal Yakiniku yang khas dengan daging supernya yang berkualitas terbaik, dengan sensasi mantap.

8. Martabak Peconongan

Lanjut, makanan yang bisa dicoba ketika jalan-jalan ke Menteng adalah Martabak Peconongan. Dimana ini adalah jenis martabak yang keren dengan sentuhan topping yang menggairahkan dan kaya akan coklat yang meleleh. Selain itu, martabak ini memiliki karakteristik mirip martabak bulan bintang. Sehingga akan membuat semua orang menjadi sangat selera. Pokoknya mantap.

9. Bubur Sleman Cikini

Terakhir tempat makan keren dan kece yang enak banget buat didatangi saat malam hari ketika suasana sangat dingin menggelegar adalah bubur ayam Sleman Cikini. Ini adalah recomended yang pas untuk sebagai tempat bersantai dimanapun dan kapanpun. Selain itu, bubur ini juga kaya akan rempah-rempah sehingga akan membuat badan hangat dan sehat.

Oke deh itu tadi ragam seputar tempat makan menteng yang menarik dan wajib dikunjungi. Intinya dalam menikmati suasana libur dan jalan-jalan, harus diselingi rasa bahagia dan tetap optimis dalam menjalaninya. Apalagi tempat makanan tersebut sangat khas dengan suasana ala betawi yang kental banget dan wajib patut dicoba. Selamat weekend dihari yang spesial.