Tempat Makan Enak Di Bogor Untuk Keluarga Yang Nyaman Dan Menyenangkan

  
tempat makan enak di bogor untuk keluarga

Banyaknya tempat makan yang bisa ditemui di Bogor seringkali malah membuat bingung. Apalagi bagi yang sudah berkeluarga tentu sangat memperhitungkan kenyamanan si kecil. Nah berikut 5 tempat makan enak di Bogor untuk keluarga yang wajib dikunjungi, diantaranya :

1. SKI Resto

Tempat makan enak di Bogor untuk keluarga yang satu ini berlokasi di Jalan Raya Katulampa No. 6 dan buka dari pukul 09.00-18.00. Restoran  ini menyajikan berbagai masakan khas Sunda yang sangat lezat. Contohnya yaitu seperti nasi timbel, sayur asem, dan masih banyak lagi.

Berada satu kawasan dengan taman hiburan SKI Katulampa,  di sana juga terdapat waterpark dengan air yang sangat sejuk. Suasananya sangat asri dan sejuk sehingga akan membuat pengunjung semakin nyaman dan betah berada di kawasan tempat makan ini.

2. Rumah Air

Selain SKI Resto, tempat makan keluarga di Bogor dengan menu makanan yang enak lainnya adalah restoran rumah air. Restoran ini menyuguhkan panorama menarik yang dijamin akan membuat setiap pengunjung jatuh hati. Panorama tersebut yaitu pondok yang berdiri di atas sebuah danau kecil sehingga pengunjung bisa menikmati keindahan danau dari atas pondok tersebut.

Selain mencicipi makanannya yang khas dan lezat, pengunjung juga bisa bersantai sambil memancing di tepi danau. Untuk anak-anak disediakan Kid’s Adventure Center yang menawarkan berbagai macam kegiatan. Contohnya yaitu menonton pertunjukan boneka dan mencoba aneka permainan air di danau yang sudah disediakan. Berada di kawasan Bogor Nirwana Residence, restoran ini buka dari pukul 10.00-21.00.

3. Café Fat Bubble

Café yang satu ini berjarak sangat dekat dengan Kebun Raya Bogor yaitu hanya sekitar 500 meter dari pintu 3 Kebun Raya Bogor. Terdapat berbagai menu yang bisa dipilih oleh pengunjung seperti aneka kopi, the, waffle, dan berbagai kudapan lainnya. Beberapa main course yang tersedia di Fat Bubble yaitu spageti, fish and chips, dan lasagna.

Bagi pengunjung yang datang bersama buah hati tercinta bisa menuju ke lantai 2 dimana terdapat playground untuk memanjakan mereka. Berbagai playground yang bisa ditemui di ruangan lantai 2 diantaranya perosotan dan mandi bola. Café ini akan melayani pengunjung yang datang dari pukul 10.00-22.00.

4. Tumbar Jinten

Tempat makan enak di Bogor untuk keluarga selanjutnya adalah tumbar jinten. Restoran yang beralamat di kawasan Perum Grand Sentul City ini buka dari pukul 10.00-22.00. restoran Tumbar jinten memiliki menu andalan yang juga diminati oleh banyak pengunjung.. Semua menu tersebut tentu saja sudah diberi bumbu rahasia yang memberikan citarasa yang khas.

Selain karena masakannya yang juara, restoran ini juga menyediakan playground untuk anak-anak seperti perosotan dan ayunan. Pengunjung juga akan dimanjakan dengan pemandangan gunung Pancar yang indah dan gemericik air sungai yang berada di sebelah restoran.

5. Kampoeng Koneng

Restoran ini bisa dicapai sekitar 10 menit dari pintu tol Sentul Selatan atau tepatnya berada di Jalan Tapos, Desa Bojong Koneng. Pengunjung bisa datang ke restoran ini mulai pukul 10.00-18.00 untuk weekdays dan 10.00-19.00 untuk weekend. Kampoeng Koneng menyuguhkan suasana kampung tulen yang lengkap dengan gubuk bambunya.

Setiap pengunjung bisa menentukan spot untuk berswafoto dengan background alam dan gunung Pancar yang menawan. Berbagai hidangan yang khas dan sangat lezat bisa ditemukan di Kampoeng Koneng. Anak-anak juga bisa bermain perosotan maupun ayunan yang disediakan pihak pengelola.

Nah itulah 5 tempat makan enak di Bogor untuk keluarga yang ingin melepas penat dan menghabiskan waktu luang. Selain menikmati aneka hidangan yang tersaji, pengunjung juga bisa refreshing sejenak dari rutintitas karena hampir semua restoran di atas bertemakan alam. Sehingga mampu memberikan kesan damai dan nyaman.