Manfaat Olahraga Naik Turun Tangga Untuk Kesehatan

  
manfaat olahraga naik turun tangga

Manfaat olahraga naik turun tangga adalah untuk kesehatan tubuh terutama jantung dan mencegah hipertensi. Selain itu, naik turun tangga dapat melancarkan peredaran darah juga asupan oksigen dalam tubuh manusia. Menurut beberapa penelitian mengatakan bahwa melakukan naik turun tangga secara rutin sangat baik bagi tubuh manusia terutama pada organ vitalnya.

Di bawah ini akan dijelaskan beberapa manfaat yang diperoleh seseorang jika melakukan kegiatan naik turun tangga secara rutin. Naik turun tangga bisa dijadikan olah raga yang murah dan tak perlu mengeluarkan banyak biaya. Jika ingin melakukan kegiatan ini, tinggal mencari fasilitas umum seperti jembatan penyeberangan atau tangga di rumah.

1. Untuk Jantung dan Paru-paru

Seperti penjelasan di atas, naik turun tangga sangat baik untuk kekuatan jantung juga paru-paru. Kegiatan yang juga bisa membakar lemak ini ternyata bisa membuat perasaan hati yang melakukannya bahagia. Terlebih aliran darah akan menjadi lancar dan oksigen tersebar keseluruh tubuh. Juga dengan melakukan hal ini akan menjauhkannya dari penyakit hipertansi.

2. Untuk Otot dan Tulang

Ketika melakukan naik turun tangga, maka seluruh otot tubuh akan bergerak aktif dari otot kaki secara menyeluruh hingga otot punggung. Dengan melakukan pergerakan ini setiap hari, akan membuat otot jadi lebih sehat dan kuat. Selain itu kepadatan tulang juga akan terbentuk menjadikannya lebih kuat, hingga bisa terhindar dari penyakit osteoporosis.

3. Menghindari Resiko Stroke

Beberapa studi mengatakan dengan melakukan kegiatan naik turun tangga bisa menurunkan resiko stroke. Terlebih jika melakukannya secara rutin 3 sampai 5 kali seminggu, bisa menurunkan resiko terkena stroke sebesar 30%. Hal ini tentu menjadi sangat berarti dibandingkan dengan yang tidak pernah berolah raga sama sekali, karena penyakit stroke bisa membunuh.

4. Pengendalian Gula Darah

Manfaat olahraga naik turun tangga juga sanagat berarti bagi penderita penyakit diabetes. Dikarenakan otot rangka yang aktif akibat naik turun tangga, dengan menggunakan glukosa sebagai energi, hingga gula darah stabil. Jika melakukannya secara rutin dan teratur, kadar lemak dalam darah juga akan berkurang, hingga bisa terhindar dari kardiovaskuler.

Kardiovaskuler merupakan penyakit yang akibat gangguan daripada jantung dan juga pembuluh darah. Penyakit ini bisa menyebabkan kematian sebanyak lebih dari 17 juta penderita setiap tahunnya. Penyakit ini bisa timbul akibat pola hidup dan makanan yang tidak sehat, merokok dan konsumsi minuman alkohol. Semua kebiasaan buruk itu bisa menimbulkan penyakit kardiovaskuler.

5. Berhubungan dengan Kesehatan Otak

Ada lagi sebuah studi menyatakan bahwa dengan melakukan rutinitas naik turun tangga, dapat mengoptimalkan kinerja otak. Hal ini disebutkan pada sebuah penelitian bahwa penuaan otak diakibatkan jarangnya manusia berolah raga, hingga membuat kepikunan. Dengan kegiatan naik turun tangga, akan melatih otak dalam keseimbangan, dan lebih fokus pada tangga yang dilalui.

6. Kesehatan Mental

Pelepasan pereda rasa sakit alami atau disebut dengan hormon endorphin dari dalam tubuh manusia ketika melakukan aktifitas naik turun tangga. Hormon ini juga menjadi pemicu kesenangan dalam hati manusia, hingga bisa terhindar dari stress berat. Jika sudah begitu, maka manusia akan jadi jauh lebih tenang dan fokus dalam melakukan pekerjaannya.

7. Penurunan Berat Badan

Manfaat olahraga naik turun tangga juga sangat bisa membakar lemak dari dalam tubuh manusia, hingga bisa menurunkan berat badan. Bagi penderita obesitas ringan, aktifitas ini sangat bagus untuk menguruskan badan. Selain itu kegiatan ini bisa meningkatkan metabolisme dalam tubuh manusia. Melakukannya secara rutin dan berkelanjutan, sangat baik bagi kesehatan.

Manfaat olahraga naik turun tangga sangat berguna bagi kesehatan manusia, dalam melakukan kegiatan ini, tenaga akan berkurang. Tak hanya tenaga, tubuh akan mengeluarkan keringat diakibatkan aktifitas ini, keluarnya keringat sebagai tanda bahwa lemak dalam tubuh telah terbakar. untuk terhindar dari dehidrasi akibat banyak berkeringat, minuman berisotonik mampu memulihkan keduanya.