Pola Makan Untuk Diet di Rumah, Ini Tips Mengaturnya

  
pola makan untuk diet di rumah

Tidak heran bila tubuh yang ideal adalah dambaan bagi banyak orang karena tubuh ideal menggambarkan kecantikan tubuh. Banyak cara yang dapat dilakukan untuk mendapatkan tubuh yang ideal salah satunya yaitu dengan mengatur pola makan untuk diet di rumah. Jika pola makan ketika diet tidak terkontrol tentunya hal ini dapat mengganggu kesehatan tubuh.

Pola makan merupakan cara untuk mengatur jenis dan jumlah makanan yang dapat dikonsumsi oleh tubuh. Tentunya ketika diet hal yang harus diperhatikan dan diatur selain jadwal makan adalah pola makan. Berikut tips mengatur pola makan ketika diet agar mendapatkan tubuh yang ideal:

1. Mengkonsumsi Makanan Tinggi Protein

Protein merupakan sumber nutrisi yang diperlukan oleh tubuh dalam jumlah yang besar. Ketika melakukan diet, hal yang perlu dilakukan adalah dengan mengkonsumsi makanan tinggi protein khususnya ketika sarapan. Sarapan dengan makanan tinggi protein seperti telur, susu ataupun sereal ternyata dapat membuat rasa kenyang bertahan lebih lama.

Rasa kenyang yang bertahan lebih lama ini disebabkan karena protein lebih lama dipecah dalam sistem pencernaan. Selain itu, protein mampu menjaga kestabilan kadar gula darah sehingga dapat menghindari rasa lapar yang berlebih. Oleh karena itu mengkonsumsi makanan tinggi protein sangat dianjurkan kepada para pelaku diet.

2. Sering Minum Air Putih

Saat sedang diet seringkali timbul rasa lapar terus menerus. Namun ternyata tidak semua rasa lapar menunjukkan bahwa tubuh memerlukan makanan. Hal ini dikarenakan bisa saja tubuh memberikan sinyal palsu karena tubuh sedang merasa haus. Oleh karena itu, seringlah minum air putih  terlebih ketika sudah merasa lapar dan tunggulah hasilnya.

Kebiasaan minum air putih ternyata efektif menurunkan berat badan karena asupan kalori berkurang hingga 44%. Konsumsi air putih antara wanita dan pria sebenarnya berbeda. Setidaknya per hari wanita memerlukan 2,7 liter air putih sedangkan pria memerlukan 3,7 liter air putih per hari.

3. Mengkonsumsi Serat

Serat banyak ditemukan dalam sayur-sayuran khususnya dalam sayuran hijau. Tentunya mengkonsumsi serat juga perlu dimasukkan dalam pola makan untuk diet di rumah. Selain melancarkan sistem pencernaan, ternyata serat mampu mengurangi nafsu makan karena penyerapan nutrisi berlangsung lebih lambat di usus.

Setiap harinya baik pria maupun wanita perlu memenuhi kebutuhannya akan serat. Umumnya per hari pria memerlukan 38 gram serat sedangkan wanita 25 gram serat. Dengan mengkonsumsi setidaknya lima sajian buah dan sayur kebutuhan serat dapat terpenuhi.

4. Makan dalam Porsi Kecil Namun Sering

Umumnya makan dilakukan 3 kali sehari saat sarapan, makan siang dan makan malam. Tentunya pola makan seperti ini efektif untuk menurunkan berat badan. Namun, ternyata makan 4 sampai 5 kali sehari dalam porsi kecil populer di antara para pelaku diet.

Pelaku diet tetap dianjurkan untuk makan 3 kali sehari diselingi dengan ngemil sebanyak 2 kali di antara jadwal makan utama. Pengaturan pola makan seperti itu efektif untuk menjaga keseimbangan kalori dalam tubuh dan membuat perut merasa kenyang. Yang terpenting adalah mengatur jadwal makan dan porsi makan agar tidak berlebih.

5. Mengonsumsi Camilan Sehat

Saat sedang diet, tentunya camilan juga berpengaruh terhadap keberhasilan program yang dijalankan. Konsumsilah camilan sehat seperti sayur dan buah yang rendah lemak. Sayur yang hendak dikonsumsi sebaiknya dikukus atau direbus sebelum hendak dikonsumsi. Jangan tambahkan pemanis buatan, gula maupun sirup karena hal ini justru akan mempengaruhi berat badan.

Demikianlah tips pola makan untuk diet di rumah agar mendapatkan tubuh yang ideal. Tentunya pola makan yang diterapkan selama diet mempengaruhi keberhasilan program yang dilakukan. Konsumsilah makanan tinggi protein dan rendah lemak selama diet untuk mendapatkan tubuh sehat yang ideal.