Ramuan Herbal Untuk Kekebalan Tubuh Agar Sehat Selama Masa Corona

  
ramuan herbal untuk kekebalan tubuh

Dimasa covid 19 saat ini, penting sekali bagi semua masyarakat untuk menjaga kesehatan agar kekebalan tubuh terpelihara dengan sempurna. Apalagi, imun tubuh yang lemah dan kurang akan membuat badan menjadi lesu dan tidak bertenaga. Dengan demikian penting sekali bagi semua masyarakat Indonesia membuat ramuan herbal untuk kekebalan tubuh dengan tepat.

Adapun resep – resep ramuan herbal tersebut dapat diperoleh dari bahan – bahan alami. Ramuan herbal tersebut bisa didapatkan dari temulawak, jahe, kunyit, temulawak, batang serai, kencur, dan bahan herbal lainnya. Berikut ini ramuan herbal untuk kekebalan tubuh agar selalu tetap fit, sehat, dan bersemangat selama di masa corona.

1. Curcumin

Curcumin adalah minuman herbal berbahan kunyit dan temulawak. Ramuan herbal untuk kekebalan tubuh ini merupakan minuman terbaik yang mengandung banyak zat aktif berupa kurkuminoid yang sangat bermanfaat dalam menyangkal anti virus serta imunomodulator. Cara membuatnya adalah jemur, jahe, dan kunyit di panas terik matahari, rebus dalam waktu 25 menit dan saring .

2. Wedang Uwuh

Wedang uwuh adalah minuman herbal untuk kekebalan tubuh di masa corona yang sangat baik bagi kesehatan dan bermanfaat di dalam menjaga imun tubuh. Ini merupakan minuman tradisional asli khas Yogyakarta yang terbuat dari berbagai macam rempah – rempah yang terdiri dari kayu secang, cengkeh, kayu manis, dan dedaunan herbal. Manfaatnya untuk menghangatkan tubuh.

3. Empon – Empon

Bersumber dari kamus besar bahasa Indonesia, empon – empon merupakan ragam minuman herbal untuk kekebalan tubuh di masa Corona seperti sekarang. Dimana, empon – empon terdiri dari kumpulan jenis tanaman rimpang seperti temu giring, jahe, kunyit, temulawak, temu hitam, kencur, dan temu kunci direbus dengan air hangat, lalu dicampur dengan gula batu.

4. Teh Sereh

Teh sereh adalah minuman herbal terbaik yang bisa menjaga imunitas tubuh agar senantiasa kuat dan sehat pada masa corona seperti sekarang. Minuman herbal untuk kekebalan tubuh ini mengandung banyak nutrisi baik yang akan membuat stamina tubuh senantiasa prima dan sehat. Selain itu, minuman ini pelengkap energi saat sedang berolahraga ataupun makan.

5. Kunyit Asam

Minuman herbal untuk kekebalan tubuh berikutnya yang sangat terkenal di kalangan masyarakat adalah kunyit asam. Yaitu ramuan tradisional yang sangat bermanfaat dalam menjaga tubuh dari aneka macam zat – zat bahaya yang akan menyerang tubuh. Alasannya adalah karena jenis minuman herbal ini mengandung antibiotik, antibakteri, imun booster, dan antioksidan alami.

6. Wedang Jahe

Wedang jahe merupakan minuman herbal luar biasa yang mengandung banyak senyawa yang memiliki banyak reaksi positif yang tersimpan didalam lambung dan usus. Apalagi, jika menimbang bahwa jahe adalah tanaman herbal yang bisa membantu menjaga kestabilan tubuh, apalagi dalam masa covid 19, minuman tradisional ini juga bermanfaat sebagai detoksifikasi dan menghambat terjadinya flu.

7. Serbat Asam Jawa

Serbat asam jawa merupakan minuman herbal yang memiliki rasa khas dan sangat berkhasiat lebih dalam menjaga imun tubuh agar selalu sehat dan kuat di masa covid 19. Manfaat serbat asam jawa merupakan minuman herbal terbaik yang dapat menjaga kekebalan tubuh dari penyakit tenggorokan dan batuk yang akan timbul dalam waktu berkepanjangan.

8. Wedang Temulawak

Wedang temulawak merupakan minuman herbal yang sering diminum oleh masyarakat dalam menjaga imunitas tubuh agar selalu sehat dan bertenaga. Adapun, jenis dari minuman ini juga bermanfaat dalam menjaga pencernaan bagi anak agar tetap stabil dan memiliki nafsu makan yang kuat sehingga dapat menjaga kesehatan anak agar mendapatkan gizi yang seimbang.

Demikianlah informasi mengenai minuman herbal untuk kekebalan tubuh tersebut. Semoga ini menjadi berita inovatif yang sangat inspiratif bagi masyarakat agar selalu peduli dalam menjaga kesehatan. Karena sejatinya untuk menjaga diri dari gejala covid 19 saat ini hanyalah minuman – minuman herbal yang dibuat secara alami. Tetap semangat, dan selamat mencoba !